Diklat SAR Mahameru 2011


  Para peserta diklat SAR Mahameru ketika foto bersama dengan koordinator SAR Mahameru Andy Susetya

SAR Mahameru mengadakan Pendidikan dan Pelatihan (Diklat) SAR Mahameru Tingkat dasar Tahun 2011. Diklat ini berlangsung selama 5 hari, dari tanggal 16 sampai dengan 20 November 2011, dan bertempat di area markas Paskhas Angkatan Darat ABD Shaleh, Malang.
Diklat SAR Mahameru tingkat dasar  ini secara resmi dibuka oleh Koordinator SAR Mahameru, Andi Susetyo, kemarin Rabu (16/11/2011) pagi, bertempat di Markas Paskhas ABD Shaleh, Malang.

Sebanyak 78 orang peserta mengikuti Diklat SAR Mahameru ini. Mereka berasal dari SAR Trenggono, SAR TRC, PMI, PMK, Pramuka, dan dari unsur Pecinta Alam se Malang Raya.
Pentingnya penyelenggaraan Diklat dasar ini adalah untuk mencetak tenaga-tenaga rescue yang memiliki pengetahuan, keterampilan, sikap, dan mental saat menghadapi kondisi darurat di segala medan sekaligus memberi pertolongan kepada korban.
Andi Susetya menambahkan, “Pelatihan SAR Tingkat dasar ini ditujukan untuk memberikan bekal kepada para peserta tentang pengetahuan, keterampilan, serta untuk menjawab tuntutan masyarakat yang selama ini masih mengeluhkan kinerja anggota SAR. "Masyarakat banyak yang mengeluhkan ketika anggota SAR sering terlambat dalam melakukan pertolongan," Kata Koordinator SAR Mahameru, Andy Susetya.
Latihan yang dipandu oleh instruktur gabungan dari Paskhas TNI AU, Kasarnas Surabaya dan SAR Mahameru. Pengetahuan yang diberikan kepada para peserta Diklat dasar ini, yaitu berbagai teori-teori SAR, Disarter Management, Vertical Rescue, Jungle Rescue, River rescue.
Sementara itu saat diwawancarai seusai upacara pembukaan, Koordinator SAR Mahameru Andy. menambahkan, “Para peserta diharapkan mampu mengaplikasikan seluruh pengetahuan yang didapat saat menghadapi musibah di wilayah kerja masing-masing dan tidak boleh membawa "bendera”disitu," tegas pria itu.
Kegiatan Diklat dasar SAR Mahameru ini dibagi menjadi dua, yaitu teori kelas dan aplikasi lapangan. Pemberian materi dilakukan di dalam markas Paskhas AU, ABD Shaleh, sedangkan untuk aplikasi lapangan dilaksanakan di Pagak Lembah Kera, Desa Denpok kecamatan Pagak kelurahan gampingan kabupaten Malang Jawa Timur.

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...