Mengawali
kegiatannya di tahun 2013 PC LDII Lowokwaru melakukan kunjungan silahturrahim
sekaligus beraudiensi dengan Pimpinan Kantor Kecamatan Lowokwaru. Pada hari
selasa, 23 April 2013 yang lalu di kantor Kecamatan. Acara ini bertujuan untuk
mempererat tali silaturrahim serta memperkenalkan jajaran
pengurusnya.
Turut
hadir dalam acara silaturrahim tersebut Wakil
Ketua DPD LDII Malang Kota Agung Basuki R,SSTpar, Sumaryono. St (Ketua
PC), Purwanto.SH (wakil ketua PC), Samsul Huda (Sekretaris PC), Mahbub Junadi (Bendahara
PC) dan didampingi Dewan Penasehat Slamet Riyadi. Pagi itu para Pengurus PC
LDII disambut oleh Sekretaris kecamatan Lowokwaru Drs. Rustamaji menggantikan Camat
Lowokwaru yang ada acara lain.
Ket. foto dari kiri ke kanan: Mahbub Junadi (Bendahara
PC), Samsul Huda (Sekretaris PC),Wakil
Ketua DPD LDII Malang Kota Agung Basuki R,SSTpar, Drs. Rustamaji Sekcam Lowokwaru, Sumaryono.St (Ketua
PC), Slamet Riyadi (Dewan Penasehat),
Purwanto.SH (wakil ketua PC)
Ketua
PC LDII Kec. Lowokwaru Sumaryono sebagai ketua yang baru menjabat merasa sangat
bersyukur bisa langsung bertemu dengan Muspika Kecamatan Lowokwaru dalam acara
tersebut, Selanjutnya ketua PC LDII Lowokwaru memperkenalkan satu persatu
pengurusnya dilanjutkan dengan memaparkan kegiatan-kegiatan rutin yang
dilakukan LDII dengan maksud agar Sekcam
mendapatkan informasi langsung dan terbaru dari LDII. Ketua PC LDII Kec.
Lowokwaru juga berharap pihak kecamatan Lowokwaru melibatkan LDII dalam
kegiatannya.
Pada
kesempatan itu Sekretaris Kecamatan sangat berterimakasih atas kedatangan
pengurus PC LDII, Dan sangat mendukung semua kegiatan PC LDII dan mengharapkan
LDII di Kecamatan Lowokwaru dapat lebih berperan dalam menyampaikan
informasi-informasi teraktual tentang kegiatan di wilayahnya, Sekcam juga
berjanji akan mengundang LDII kedepan,” ujar Rustamaji.
Dalam
kesempatan itu juga Sumaryono menyerahkan bingkisan berupa majalah Nuansa dan
buku hasil Musda LDII Kota Malang 2012 dan SK kepengurusan PC LDII Lowokwaru. (sisc@)
No comments:
Post a Comment